Permata Medang

Perumahan Pilihan, Antara Serpong dan Karawaci

Tidak hanya Serpong yang berkembang menjadi tempat hunian yang strategis, dimana banyak pengembang properti menghadirkan perumahan-perumahan berkelas. Kawasan sekitar Serpong, seperti Legok misalnya, juga turut terkena imbasnya dengan adanya sejumlah perumahan di daerah ini.

Dikembangkan di atas lahan seluas 42 hektar, Permata Medang hadir di antara Serpong dan Karawaci, atau yang tepatnya berada di Jalan Raya Legok. Perumahan yang mengusung konsep sistem cluster ini diluncurkan sejak Maret 2008 lalu.

Dalam Permata Medang hadir 13 cluster. Sedangkan untuk tipe rumahnya, saat ini tersedia 5 pilihan yakni Vanda 36/78, Dillenia 45/91, Camellia 51/98, Crenata 62/105, dan Cordia 72/120. “Sebelum ada juga tipe Belina, yang terdiri dari 2 lantai. Tapi tipe ini sudah habis terjual,” kata Staf Marketing Permata Medang, Widya.

Lebih jauh Widya menambahkan, sejauh ini Permata Medang sudah membangun 3 cluster. Satu cluster, kata Widya lagi, terdiri dari 200 unit rumah. “Satu cluster sudah selesai dibangun dan sebagian telah dihuni. Sedangkan 2 cluster lainnya masih dalam proses pembangunan,” ucapnya.

Konsep bangunan yang ditawarkan oleh Permata Medang adalah rumah model minimalis. Dan untuk pembelian, diberikan dengan sistem inden selama 6 bulan. “Meski begitu ada juga rumah siap huni, hanya saja jumlahnya tidak banyak,” tegas Widya menerangkan.

Sementara itu, untuk fasilitas, Permata Medang menghadirkan beberapa kelebihan bagi para penghuninya antara lain pintu gerbang di masing-masing cluster, arena bermain anak dan taman yang juga ada di tiap-tiap cluster, serta fasilitas sport center.

“Untuk infrastruktur jalan, jalan utama disediakan dua jalur, masing-masing lebarnya 8 meter. Sedangkan jalan didalam cluster, hanya satu jalur yang lebarnya juga 8 meter,” imbuh Widya.

Untuk fasilitas yang bersifat eksternal, untuk transportasi misalnya, lokasi perumahan yang dikembangkan oleh PT Masa Kreasi ini dekat dengan pintu tol Karawaci. Selain itu, perumahan ini juga dilalui angkutan umum selama 24 jam. Rumah dalam Permata Medang ditawarkan dengan harga mulai Rp 200 jutaan.

Selain rumah, Permata Medang juga membangun sejumlah ruko. Total ada 28 unit. Menurut Widya, 14 unit ruko sudah selesai dibangun dan terjual. “Untuk ruko, harganya sekitar Rp 600 jutaan,” paparnya.

Yang juga menarik dari Permata Medang ini adalah, selain bekerja sama dengan sejumlah bank untuk pembiayaan, pihak developer juga menyediakan fasilitas KPR sendiri. Jadi bagi calon konsumen yang memiliki kendala dengan pengajuan KPR bank, bisa langsung mengajukan KPR ke developer.

Di tengah maraknya isu mengenai pemanasan global, Permata Medang juga turut peduli dengan kelestarian lingkungan, khususnya yang berkaitan dengan konsep hunian hijau. Nantinya, di sejumlah titik di kawasan perumahan ini akan dihadirkan taman-taman hijau untuk kesegaran lingkungan.

Artikel Berkaitan

About This Blog

  © Blogger template 'Ultimatum' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP