Tampilkan postingan dengan label Feng Shui. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Feng Shui. Tampilkan semua postingan

8 Tip Membeli Rumah Tinggal

Feng Shui rumah tinggal merupakan salah satu faktor pertimbangan penting terutama bagi mereka yang bertujuan menempati bangunan tersebut.

Berikut ini tips untuk memilih rumah tinggal dari kacamata Feng Shui :

TIP-1 : Lingkungan Sekeliling Rumah Tinggal
Lingkungan di sekeliling rumah tinggal harus asri. Artinya, tempatnya bersih dan berada pada posisi yang cukup nyarnan. Tidak dekat dengan ternpat pembuangan sarnpah. Tidak dikelilingi bangunan-bangunan yang terlalu tinggi di samping kiri-kanan maupun di depannya. Tanaman di sekeliling bangunan pun terlihat subur dan segar.

TIP-2 : Kondisi Kontur Tanah
Rumah tinggal yang baik, Feng Shui-nya berada pada kontur tanah yang naik ke belakang, bukan sebaliknya. Rumah yang berada pada tanah yang menurun ke belakang dipercaya dapat rnengurangi kemakmuran penghuni rumah tersebut. Juga penting diketahui, apabila ternyata kapling tanah itu telah diuruk. Perhatikan rurnah yang berada di depan; apakah kondisi tanahnya lebih tinggi, sehingga bangunan rumah tinggal yang diminati itu berada jauh lebih rendah.

TIP-3 : Bentuk Kapling
Bentuk kapling yang baik adalah empat persegi panjang. Bentuk seperti ini baik, apabila memanjang ke belakang, dan kurang dianjurkan apabila lebar depan rumah lebih panjang dari kedalamannya. Bentuk kapling yang rnelebar ke belakang (ngantong) acap kali juga diminati, tetapi sebaiknya tidak mengecil ke belakang. Bentuk kapling yang kurang beraturan, kurang begitu menguntungkan, perhatikan pula kapling yang tidak beraturan, apakah berbentuk, runcing memusuk ke dalam kapling, ini adalah kondisi yang tidak menguntungkan.

TIP-4 : Arah Hadap Pintu Masuk Utama
Arah hadap pintu masuk utama sebaiknya sesuai dengan arah yang baik bagi kepala keluarga (pria dan wanita). Untuk itu harus dilihat angka Kua dari kepala keluarga ini. Untuk pria gunakan rumus: (100 - tahun lahir)/9 sisanya adalah Kua. Untuk wanita, gunakan rumus: (tahun lahir - 4)/9 sisanya adalah Kua. Kua 2,5,6,7, dan 8 termasuk dalam Kelompok Barat, dan arah hadap pintu masuk utama adalah : Barat, Barat Laut, Barat Daya, atau Timur Laut. Kua 1, 3, 4, dan 9 termasuk dalam kelompok Timur, dan arah hadap pintu masuk utama adalah : Timur, Utara, Selatan atau Tenggara. Contoh perhitungan : Pria kelahiran 1953 memiliki Kua = (100-53)/9 sisa 2 (BARAT). Wanita kelahiran 1977 memiliki kua = (77- 4)/9 sisa I (TIMUR)


TIP-5 : Tata Letak Interior
Tata letak interior perlu memperhatikan beberapa prinsip penting. Terutarna ialah: dapur tidak terletak di sektor Utara (karena Utara simbol air, sedang dapur adalah api); kamar mandi/WC tidak terletak, di Selatan (karena Selatan adalah simbol api, sedang kamar mandi adalah simbol air). Selain itu, hindari rumah dengan letak tangga, dapur, atau kamar mandi yang berada persis di tengah rumah. Hindari juga rumah yang pintu depannya langsung melihat ke arah tangga, pintu dapur, maupun pintu kamar mandi/WC.

TIP-6 : Bentuk Bangunan
Bentuk bangunan yang sederhana dan beraturan lebih baik: daripada bentuk bangunan yang tidak beraturan dan bentuk dasar yang beraneka ragam. Apabila sebagian bangunan itu bertingkat, maka posisi tingkatnya sebaiknya berada di bagian belakang bangunan, bukan sebaliknnya.

TIP-7 : Dimensi Waktu
Saat bertransaksi pembelian rumah tinggal dan saat menempati bangunan merupakan hal yang penting. Ada baiknya tidak melakukan aktivitas penting pada tahun-tahun Ciong. Pasangan Ciong adalah ular-babi; naga-anjing; kelinci-ayam; harimau-monyet; kerbau-kambing; dan tikus-kuda.

TIP-8 : Andalkan Intuisi Anda
Setelah mempertimbangkan ketujuh tips di atas, maka yang terakhir perlu diperhatikan adalah andalkan intuisi Anda sendiri. Ketika melihat bangunan yang diminati, perhatikan semua aspek bangunan itu dari luar hingga masuk ke dalam dan cobalah rasakan, apakah rumah itu akan cocok dengan Anda. Anda dengan cepat dapat rnengetahui dan rnerasakan apakah ada kecocokan dengan bangunan rumah tinggal itu. Kesan pertarna ini menjadi denting untuk diperhatikan.

Read More ..

Menata Ruang Tamu

Tanya :
Menjelang hari besar seperti Lebaran, Natal, Tahun Baru, dan hari besar lainnya, biasanya kita sering mendekor ulang ruangan. Saya ingin bertanya tentang penataan ruangan di rumah. Bagaimana cara menata ruang tamu menurut Hongshui? Apa saja yang boleh ditempatkan? Bagaimana aturan memilih warna untuk cat dinding, dan apakah penempatan lukisan dan lampu duduk di pojok ruangan itu baik?

Seberapa besar prioritas pengaturan ruang tamu setelah letak pintu utama? Katanya, patung binatang buas seperti macan tidak boleh diletakkan di ruang tamu, mengapa? Bagaimana dengan warna sofa dan lantai keramik?

Apakah pagar saya sebaiknya terbuat dari besi atau tembok? Saya ingin mengganti pagar tanaman menjadi pagar besi. Apakah ini baik buat saya? Sebaiknya warna catnya apa ? Saya kelahiran 28 November 1970. Sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih. Salam.

Teguh Wijaya
Muara Karang, Jakarta Utara.

Jawab :
Dalam fengshui/hongshui, hal pertama yang dilihat dari sebuah rumah antara lain adalah arah hadap pintu. Pintu utama adalah mulut energi rumah tersebut, jadi memperoleh prioritas yang tinggi. Ruang tamu biasanya merupakan ruang pertama yang dimasuki oleh penghuni/tamu. Sehingga akan memengaruhi energi yang masuk tadi. Tentu saja, pengaturan warna ataupun benda yang baik untuk diletakkan di dalam ruangan sangat tergantung pada kondisi penghuni rumah, khususnya kepala rumah tangga. Mengapa demikian? Rujukan ini dibuat dengan pertimbangan bahwa jika kepala rumah tangga sehat dan makmur, seluruh penghuni rumah ikut menikmati kesehatan dan kemakmuran.

Selain itu, memang ada peraturan yang berlaku umum sifatnya. Pintu tidak boleh saling berhadapan, atau membentuk satu garis. Pintu adalah tempat lewatnya energi, dan pintu yang berhadapan membuat energi mengalir lurus dan terlalu cepat tanpa sempat mengisi seluruh ruangan. Chi atau energi yang cocok untuk rumah adalah yang mengalir tenang, berkelok-kelok. Ini akan membuat rumah menjadi tempat beristirahat yang nyaman.

Prinsip ini juga berlaku untuk hal-hal lain, seperti pemilihan lukisan dan pajangan. Bila Anda memajang lukisan, perhatikanlah baik-baik. Apakah warnanya suram atau cerah? Apakah menggambarkan kesedihan atau kesepian, ataukah menggambarkan kebersamaan dan kegembiraan? Apakah ada kemarahan atau ketakutan? Ataukah mencerminkan cinta, keindahan, atau kemakmuran? Pastikan bahwa lukisan Anda menimbulkan energi positif saat melihatnya. Inilah sebabnya mengapa meletakkan pajangan binatang buas atau benda-benda tajam sebaiknya dihindari. Pada dasarnya, binatang buas memiliki energi yang buas, dan senjata atau benda-benda tajam terkait dengan perselisihan, perang, dan dorongan untuk melemahkan pihak lain. Benda-benda ini akan memengaruhi energi di dalam rumah Anda.

Selebihnya, pengaturan ruang tamu perlu dicocokkan dengan pribadi penghuninya. Bagi Anda, sesuai dengan tanggal lahir Anda, warna-warna yang cocok untuk rumah Anda adalah warna tanah seperti coklat, kuning, krem. Warna panas seperti merah dan oranye juga bisa sedikit ditambahkan. Warna lain yang baik untuk Anda adalah hitam atau biru. Dengan kombinasi warna seperti ini, Anda bisa memilih tema ruangan etnik, dengan motif yang bernuansa coklat-merah, krem, dan warna hitam atau biru sebagai aksen. Anda tinggal kombinasikan warna-warna ini dalam ruang tamu Anda, termasuk untuk warna sofa, lemari, lantai, cat dinding, dan aksesoris seperti bantal sofa dan pajangan. Anda juga saya sarankan untuk meletakkan pajangan dari tanah dan batu seperti keramik.

Untuk pagar rumah, saya sarankan tidak banyak menggunakan material logam ataupun tanaman, tapi Anda bisa membangun pagar tembok. Warna yang baik untuk pagar rumah Anda tergantung dari arah hadap. Bila rumah Anda menghadap timur laut atau barat daya, maka Anda bisa menggunakan warna coklat, kuning, atau krem. Bila rumah Anda menghadap utara, Anda sebaiknya menggunakan warna hitam. Sebagai tambahan, Anda dapat mengisi taman Anda dengan jalan setapak yang diisi batu seperti batu kali, dan patung dari batu. Bila Anda memiliki air mancur di utara, bahannya bisa Anda pilih yang terbuat dari batu-batuan. Selamat merenovasi rumah!

Read More ..

About This Blog

  © Blogger template 'Ultimatum' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP